Senin, 11 Juli 2011

Mengagumkan Sekali Kisah Cinta Seekor Cicak

Kisah ini sudah sering sekali saya baca di media-media mapun blog-blog sahabat. Walapun sudah basi, namun saya ingin tetap memabagikannya pada diri saya sendiri dan apa tahu juga pada orang lain yang belum sempat atau ingin mebaca kisah ini.

Tentu saya menyampaikan dalam gaya bahasa saya sendiri tanpa sedikitpun menambahkan atau mengurangi alur kisah dari cerita tersebut.

Begini sob, ceritanya. Ketika seorang pemuda yang hendak merenovasi rumahnya, dia sedang ingin meruntuhkan sebuah tembok, karena pemuda ini adalah warga jepang dan tinggal di jepang, biasanya bangunan rumah khas jepang memiliki ruang kosong di antara tembok yang terbuat dari kayu. 

Ketika tembok yang di rubuhkanya mulai rubuh, dia menemukan seekor cicak yang terperangkap diantara ruangan itu dan kaki cicak itu melekat pada sebatang paku yang terpaku ketembok tersebut.

Dia merasa hiba dan kasian sekali melihat cicak tersebut, sekaligus heran? Dia mulai memperhatikan paku tersebut. Ternyata paku tersebut sudah memaku kaki cicak itu selama sepuluh tahun yang lalu, ketika pertama kali rumah ini dibangun.

Kok bisa ya? Apa yang terjadi?  Bagaimana mahluk kecil ini dapat bertahan dalam keadaan kaki terpaku dan terperangkap dalam gelap selama sepuluh tahun? Tanpa begerak kemana-mana, sungguh mustahil dan tidak masuk akal?

Dalam kebingungannya, pemuda itu lalu berpikir. Bagaimana cicak ini dapat bertahan selama sepuluh tahun tanpa berpindah tempat dan makan, sejak kakinya petama kali terpaku di tembok ini. Kemudian pemuda itu menghentikan pekerjaanya dan memperhatikan cicak itu.

Pemuda itu memperhatikan apa yang dilakukan cicak itu  dan apa yang dimakannya sehingga dia mampu bertahan hidup selama sepuluh tahun.

Setelah sekian lama memperhatikan datanglah seekor cicak yang lain dengan membawa makanan di mulutnya, kemudian memberikan makanannya itu kepada cicak yang terperangkap ini. "Waw luar biasa".

Pemuda itu sangat terharu sekali melihat hal itu, ternyata ada seekor cicak yang lain yang selalu memenuhi kebutuhan makanan cicak yang terperangkap selama sepuluh tahun itu.  Sungguh ini sebuah cinta, cinta yang indah, cintah yang penuh dengan pengorbanan.

Dan ini dilakukan oleh seekor cicak, mahluk kecil yang tidak kita sangka memiliki karunia yang begitu indah, mengagumkan dan mengharukan kita. Tidak pernah menyerah dan berhenti memperhatikan pasangannya selama sepuluh tahun.

Demikianlah ceritanya sob, sobat ada cerita yang menarik dan menginspirasi?  Bagi-bagi dong, hehe.

4 komentar:

DAW-XP mengatakan...

Wah kisah yang seru dan mengharukan, lucu dan baru sekali mendengar cicak yang jadi tokoh utama. kwkwwk :D

Aeldie mengatakan...

@Daw-Xp: hahahaa cicak gaul dong sob,,hehe, thank loh sob sudi berkomen ria di mari,,hehe

Unknown mengatakan...

Benar Sob ! cicaknya pasti gaul.

Salam
Ejawantah's Blog

Aeldie mengatakan...

@ R. Indra Kusuma Sejati: ok lh kalo begitu sob,,hehe

Posting Komentar